Liputanfokus.com PARUNG ??? Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara, bersama Wakil Bupati Bogor Jaro Ade, menghadiri kegiatan ground breaking pembangunan gerai pergudangan dan kelengkapan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) di Desa Waru, Kecamatan Parung, Jumat (17/10).
Sastra Winara menegaskan bahwa kehadiran program Koperasi Desa Merah Putih merupakan langkah strategis dalam memperkuat ekonomi rakyat, khususnya di tingkat desa.
???Koperasi Desa Merah Putih ini adalah wujud nyata dari semangat gotong royong dan kemandirian ekonomi masyarakat. DPRD Kabupaten Bogor mendukung penuh langkah pemerintah pusat dan daerah dalam memperkuat koperasi sebagai tulang punggung ekonomi desa,??? ujar Sastra Winara.
Ia juga menambahkan, DPRD siap bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mendorong kebijakan dan pengawasan agar program koperasi desa berjalan efektif serta membawa manfaat langsung bagi masyarakat.
Kegiatan tersebut dipimpin secara virtual oleh Menteri Koperasi Republik Indonesia, Ferry Juliantono, yang juga melakukan ground breaking pembangunan 800 Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) secara serentak di seluruh Indonesia.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0621 Kabupaten Bogor, perwakilan Forkopimda, Kepala Dinas Koperasi UKM Kabupaten Bogor, Camat Parung, serta Kepala Desa Waru.
Menteri Koperasi Republik Indonesia, Ferry Juliantono, menyampaikan bahwa peletakan batu pertama ini menjadi penanda dimulainya tahap operasional pembentukan KDKMP yang mengacu pada Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2025 tentang percepatan pembentukan KDKMP.
???Sejak Juli lalu, Presiden Prabowo sudah meluncurkan 80 ribu Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih, dan legalitas koperasinya sudah dibentuk,??? ungkap Ferry.
Ia menjelaskan bahwa beberapa bulan terakhir pihaknya menyelesaikan relaksasi berbagai regulasi, termasuk Peraturan Menteri Keuangan dan petunjuk teknis pelaksanaan, agar tahap operasional bisa dimulai pada bulan Oktober ini.

