Liputanfokus.com CIBINONG ??? Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara, mengapresiasi pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur???an (MTQ) ke-47 tingkat Kabupaten Bogor yang berlangsung di Lapangan Panahan Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (25/10).

Menurutnya, MTQ bukan sekadar ajang lomba membaca Al-Qur???an, tetapi momentum penting untuk membumikan nilai-nilai Al-Qur???an dalam kehidupan bermasyarakat, serta menanamkan semangat keimanan bagi generasi muda di Kabupaten Bogor.

 ???MTQ ini bukan hanya tentang indahnya lantunan ayat suci, tetapi bagaimana kita menghidupkan makna Al-Qur???an dalam perilaku, dalam pelayanan, dan dalam pembangunan daerah. Karena sejatinya, kemajuan Kabupaten Bogor harus berlandaskan iman dan takwa,??? ujar Sastra Winara, di sela pembukaan acara.

Ia juga mengajak seluruh peserta dan masyarakat untuk menjadikan MTQ sebagai wahana memperkuat ukhuwah islamiyah dan semangat kebersamaan, terutama dalam menghadirkan Kabupaten Bogor yang religius, sejahtera, dan berkarakter Qur???ani.

 ???Kita ingin Kabupaten Bogor dikenal bukan hanya karena luas wilayahnya, tapi karena keimanan dan ketakwaan warganya yang tercermin dari kegiatan seperti MTQ ini,??? tambahnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Bogor, Jaro Ade, yang hadir mewakili Bupati Bogor, menegaskan bahwa penyelenggaraan MTQ merupakan wadah strategis, tidak hanya sebagai ajang perlombaan, tetapi juga sebagai sarana edukasi bagi umat Islam untuk memperdalam dan mengamalkan Al-Qur???an.

 ???Melalui MTQ ini, kita ingin mensyiarkan dan membumikan Al-Qur???an secara luas di Kabupaten Bogor. Sehingga kita dapat meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT dengan memahami kandungan dan keindahan Al-Qur???an melalui lantunan para qori dan qoriah,??? kata Jaro Ade.

Ia menambahkan, kecintaan terhadap Al-Qur'an tidak boleh berhenti pada tilawah semata, namun juga harus diwujudkan dalam pengamalan nilai-nilainya di kehidupan sehari-hari.

 ???Kita jadikan momentum ini sebagai titik balik untuk menjadikan Cahaya Al-Qur'an sebagai pedoman utama dalam membangun Kabupaten Bogor,??? tegasnya.